BOLOGNA - Marco Melandri belum menampakkan taji di ajang MotoGP musim ini karena alasan teknis. Tidak ingin dijadikan sasaran kegagalan, Ducati siap menyokong Melandri 100 persen.
Melandri, yang baru tahun ini merapat ke Ducati dari Honda Gresini, masih berjuang memadukan diri dengan GP8 tunggangannya. Hasilnya, pembalap Italia itu terkapar di urutan 14 dari enam Grand Prix yang telah dijalani sepanjang musim ini, dengan hanya mencetak 24 angka, tertinggal 52 poin dari rekan satu timnya Casey Stoner.
Melihat kendala tengah membelit Melandri, Ducati buru-buru menawarkan diri memberikan solusi tepat guna. Pengarah teknis Ducati, Fillipo Preziosi berjanji akan melakukan apapun agar Melandri terbebas dari masalah. Tapi Filippo meminta cadangan waktu untuk menemukan solusinya.
"Jelas, dengan rider sekelas Melandri, performa yang diperlihatkannya mengisyaratkan kalau dia tengah menghadapi masalah yang sangat besar," jelas Preziosi kepada saluran televisi Italia 1.
"Bila kami telah mendapat solusinya, pastinya dia sudah tidak terbebani masalah dan dia sudah dapat memcau motornya dengan cepat. Jelas jika seorang rider kehilangan kepercayaan terhadap motornya maka dia tidak dapat memacu kemampuannya sampai batas akhir lagi," lanjut Preziosi.
"Hanya di Shanghai Marco bisa tampil pede dengan tunggangannya, dan dia mendapat hasil bagus disana. Namun kami tetap tidak boleh menyerah, kami harus terus berusaha, hanya itu yang dapat kami lakukan," janji Preziosi seperti dikutip Motogp, Selasa (3/6/2008).
No comments:
Post a Comment